Juwiring - KARNAVAL HUT KEMERDEKAAN RI KE-79

KARNAVAL HUT KEMERDEKAAN RI KE-79

Dalam rangka peringatan HUT Kemerdekaan RI Ke-79 Pemerintah Desa Juwiring Kecamatan Cepiring menggelar karnaval / prayaan, Sabtu (24/08/2024). Sebanyak 15 RT dari 24 RT yang ada ikut menjadi peserta karnaval Desa Juwiring Kecamatan Cepiring dengan menampilkan berbagai kreasi ada yang menampilkan peragaan busana dari berbagai daerah dan adat di Indonesia ada yang menampilkan berbagai tarian kreatif dan yel-yel. Acara dimulai pukul 08.00 WIB dengan Start dan Finish di halaman SD Negeri 2 Juwiring dipimpin langsung oleh Kepala Desa Juwiring Bapak Mastur didampingi Ibu Kades Ibu Nur Kholifah yang ikut serta karnaval di barisan paling depan didampingi Satlinmas dan Satkorkel Banser Desa Juwiring sekaligus, yang membuka secara resmi kegiatan tersebut dengan penuh semangat.

Kepala Desa Juwiring Bapak Mastur Komari mengatakan, bahwa dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan Tahun 2024 ini Pemdes Juwiring juga menggelar berbagai kegiatan seperti Lomba Fashion Show PKK, Lomba Mars PKK, Pentas Seni (murid KB, TK, RA dan SD), Pengajian Umum, Karnaval, dan seni budaya singo barong. Selanjutnya disampaikan, bahwa kegiatan ini menurutnya dari tahun ke tahun selalu meningkat, pasalnya antusias masyarakat untuk mengikuti dan berpatisipasi dalam karnaval terus bertambah dan selalu menampilkan kreasi uniknya.

Dilokasi yang sama Bapak Nur Sahid selaku Ketua Panitia menyampaikan bahwa “Karnaval ini ada penilaiannya juga ada hadiah serta uang pembinaan dan juri kita ambil dari luar desa Juwiring, untuk penilaiannya yaitu, kekompakan, tema yang diusung, kerapian, dan kreatifitas”, jelasnya.

Karnaval ini menampilkan beragam atraksi dan kostum unik dari setiap peserta, yang mencerminkan kekayaan budaya dan kreativitas masyarakat Desa Juwiring Kecamatan Cepiring. Mulai dari barisan pelajar SD Negeri 1, Marchingband SD Negeri 1, SD Negeri 2, Marchingband SD Negeri 2, kereta wisata anak-anak PAUD, becak-becak anak TK, peserta kreasi dari masing-masing RT, KKN elma’ata Yogyakarta, sound system dengan dentuman musik yang menggetarkan, barongan dan barisan mobil tenaga kesehatan Puskesmas Cepiring, semuanya berhasil memukau para penonton.

Keseruan karnaval ini diakhiri dengan pertunjukan marching band SD Negeri 1 dan SD Negeri 2 di depan Halaman SD Negeri 2 Juwiring yang menjadi titik akhir dari rute karnaval. Kemudian dilanjutkan dengan pemberian hadiah dari para pemenang lomba sebelum pertunjukan seni barongan Wahyu Putro Budoyo dari Desa Sendang Dawung Kecamatan Kangkung. Lomba Karnaval Juara 1 dari RT. 004 RW. 002, Juara 2 RT. 001 RW. 001 dan Juara 3 RT. 003 RW. 001 Para peserta dan penonton tampak sangat menikmati seluruh rangkaian acara yang berlangsung tertib dan aman.

Karnaval Desa Juwiring Kecamatan Cepiring tahun ini tidak hanya menjadi ajang hiburan, tetapi juga untuk selalu mengingat jasa dan perjuangan para syuhada, para pejuang dan para pahlawan yang telah memperjuangkan kemerdekaan bangsa Indonesia, sehingga dapat menumbuhkan rasa Nasionalisme, Patriotisme dan Cinta tanah air, dengan harapan dapat mengaplikasikan nilai-nilai perjuangan kemerdekaan dengan mengisi kegiatan yang positif. Juga sebagai moment mempererat silaturahim antarwarga dan meningkatkan rasa cinta terhadap kebudayaan lokal. Dengan semangat kebersamaan yang tinggi, acara ini diharapkan dapat terus berlangsung setiap tahunnya dan menjadi ikon kebanggaan warga Desa Juwiring Kecamatan Cepiring.


Dipost : 27 Agustus 2024 | Dilihat : 87

Share :