Juwiring - PEMBANGUNAN JALAN RABAT BETON

PEMBANGUNAN JALAN RABAT BETON

Pemerintah Desa Juwiring melaksanakan Pembangunan Jalan Rabat Beton Jalan Poros Desa RT. 002 - RT. 003 RW. 002 dari Dana Desa (DD) Tahap 2 sebagai kelanjutan pembangunan Jalan Rabat Beton RT. 005 - RT. 007 RW. 001. 

Program pembangunan yang ada di desa baik berupa pembangunan jasmani maupun non jasmani bertujuan untuk mensejahterakan masyarakat dan memfasilitasi kebutuhan-kebutuhan masyarakat. Salah satu pembangunan jasmani yang betul-betul penting ialah jalan rabat beton.

Pembangunan infrastruktur jalan rabat beton menjadi pendorong aktivitas masyarakat di desa secara khusus di bidang pertanian dan penunjang usaha lainnya. Masyarakat akan dengan gampang melakukan aktivitas seperti mengirim bibit tanaman ke sawah, membawa hasil panen, menjual hasil panen ke pasar, dan lain sebagainya. Karena warga Desa Juwiring mayoritas penduduk di pedesaan bertani, bercocok tanam. 

Setelah nanti dilaksanakan pengecoran maka akan dilakukan perawatan rabat beton guna mencegah penguapan air secara tiba-tiba pada permukaan beton, mencegah perubahan suhu secara mendadak dan mencegah retak plastis setelah pembetonan. 


Dipost : 30 Agustus 2024 | Dilihat : 16

Share :